Diklat HMJ KPI: Bentuk Kader Berjiwa Leadership, Inovatif, Responsif, dan Berpikir Kritis

KPI-kan (IAINSAG) – Dalam lingkungan organisasi, berpikir kritis dan inovatif dapat meningkatkan produktivitas dan efisiensi, memunculkan ide-ide baru, dan membuka peluang untuk inovasi dan pengembangan organisasi.

Terkait hal itu, Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Ushuluddin dan Dakwah (FUD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Amai Gorontalo menggelar Diklat HMJ yang bertajuk Membentuk Kader HMJ KPI yang Berjiwa Leadership, Inovatif, Responsif, dan Berpikir Kritis, bertempat di Aula FUD IAIN Sultan Amai Gorontalo.

Kegiatan yang berlangsung dari 23-26 November 2023 ini, dihadiri oleh Sekretaris Jurusan (Sekjur) KPI, Hidayatullah, M.I.Kom., Ketua Senat Mahasiwa FUD, Rahmad Paneo, Ketua Dewan Mahasiswa FUD, Yufrat Emirat, Ketua HMJ KPI, Meilan Senewe, para panitia dan para peserta.

Sebagaimana yang disampaikan oleh Ketua HMJ KPI Meilan Senewe, bahwa kegiatan ini bertujuan menjadikan kader HMJ KPI berjiwa Leadership, Inovatif, Responsif, dan Berpikir Kritis yaitu berpikir secara logis dan sistematis dalam membuat keputusan dalam menyelesaikan suatu permasalahan.

Dia berharap agar peserta bisa mengambil pengalaman dan pembelajaran dalam kegiatan ini. “Mari ikuti proses yang berjalan, jika tujuan kalian adalah membangun lingkungan organisasi yang jauh lebih baik lagi,” harapnya.

Ketua Panitia, Zikrillah F. Tangahu, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, termasuk para panitia yang bekerjasama menyiapkan kegiatan ini.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang dari awal bekerja mempersiapkan kegiatan ini. Semoga kegiatan kita lancar,” ucapnya.

Selain itu, Sekjur KPI, Hidayatullah, M.I.Kom., saat membuka kegiatan ini, menyampaikan bahwa peserta harus memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Karena kegiatan ini menjadi wadah untuk mengembangkan potensi para peserta.

“Tolong dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya kegiatan ini, agar kegiatan ini bisa lebih menambah atau mengembangkan potensi diri. Sehingga poin-poin yang disebutkan dalam tema ini, bisa diterapkan kepada diri masing-masing,”ujarnya.

Para peserta sangat antusias mengikuti kegiatan ini, karena menjadi ajang untuk mendapatkan wawasan, pengalaman dan pembelajaran.

Menurut salah seorang peserta Diklat HMJ KPI, Asma Annazhifah Manhia atau lebih akrab disapa Ama, bahwa kegiatan diklat ini sangat seru dan mendidik.

“Diklat kali ini seru sekali, saya tidak menyesal mengikuti kegiatan ini. Awalnya saya berpikir bahwa diklat kali ini sama dengan diklat pada umumnya, tetapi setelah ikut diklat pandangan saya mengenai diklat berubah. Diklat kali ini memang sangat mendidik,” tuturnya. (Hms/YN)

Diposkan di HMJ